7 Film Animasi Kartun Penuh Makna Dari Dream Work Untuk Isi Liburan

Rekomendasi film animasi kartun dari DreamWorks
Sumber :
  • Pinterest

Gaya Hidup, VIVA BanyuwangiSebentar lagi bulan Desember, artinya liburan sudah dekat! Liburan biasanya identik dengan mengahbiskan waktu diluar rumah bahkan keluar kota. Namun, bagi kamu yang hanya di rumah saja bisa memilih kegiatan menonton bersama keluarga. Salah satu jenis film yang bisa kamu tonton selama liburan adalah film animasi kartun. 

Film animasi kartun tentunya dapat menjadi tontonan yang menghibur juga aman ditonton bersama anak-anak. Selain Disney, ada juga studio Dreamworks yang sudah memproduksi banyak film animasi kartun tak kalah menarik dan pastinya penuh makna serta nilai moral. Apa saja sih? Simak deretan 10 rekomendasi film animasi Dreaworks di bawah ini! 

1. Shrek

Merupakan salah satu film ikonik garapan DreamWorks, Shrek berhasil membuka pintu kesuksesan baru dalam dunia animasi pada masanya. Disutradarai oleh Andrew Adamson dan Vicky Jenson, film ini berhasil membawa tawa berlimpah bagi penontonnya. Selain Shrek, karakter unik lainnya seperti Fiona dan Donkey menjadi pelengkap kelucuan serta keunikan dari plot orisinal yang unik nan menghibur dari film ini. Keistimewaan lain yang dimiliki film ini adalah pesan tentang penerimaan diri dan keberagaman, yang bisa menjadi pelajaran penting bagi penontonnya. 

2. Madagascar

Film lainnya dari DreamWorks studio dengan cerita komedia yang epik adalah Madagascar. Disutradarai oleh Eric Darnell dan Tom McGrath, film ini menceritakan tentang sekelompok hewan yang ingin keluar dari kebun binatang di New York namun mereka justru terdampar di Pulau Madagascar. Kombinasi cerita humor, karakter yang unik, serta visual yang apik membuat film ini laris sebagai tontonan hiburan di kalangan masyarakat luas. Melalui film ini juga penonton diajarkan tentang arti persahabatan dan kerja sama dalam menghadapi tantangan baru. 

3. How To Train Your Dragon