Hasil Malut United vs Persija Jakarta 0-1: Maciej Gajos Jaga Posisi Persija di Top 3

Hasil Malut United vs Persija Jakarta 0-1
Sumber :
  • www.tvonenews.com

Sepak Bola, VIVA BanyuwangiBRI Liga 1 musim 2024/2025 memasuki pekan ke-17. Pertandingan Malut United vs Persija Jakarta baru saja selesai digelar pada Sabtu, 28 Desember 2024, Sore WIB. Laga yang tersaji di Stadion Gelora Kie Raha itu ditutup dengan kemenangan Macan Kemayoran dengan skor tipis 0-1.

Persija Jakarta mulai menemukan ritme yang tepat untuk bersaing di papan atas klasemen liga 1. Meskipun masih belum sempurna, namun ini bisa menjadi modal penting untuk menjalani separuh musim yang tersisa.

Meski melakoni laga tandang, Rizky Ridho dan rekan setimnya berhasil mencuri kemenangan atas tuan rumah. Kemenangan ini sangat penting mengingat mereka harus konsisten agar bisa menjaga asa dalam persaingan di top tiga klasemen.

Gol Semata Wayang Maciej Gajos

Persija Jakarta tampaknya acuh dengan laga tandang. Mereka tetap menunjukkan kelasnya dengan mengancam gawang tuan rumah di menit ke-4. Peluang didapatkan melalui umpan silang yang diberikan oleh Rio Fahmi. Sayangnya sundulan yang dilakukan Gustavo Almeida masih bisa disentuh kiper tuan rumah.

Di menit 10 giliran Malut United yang mendapatkan kesempatan menyerang. Melalui bola rebound dari sepakan Yance Sayuri, Wahyu Prasetyo menimpali dengan melepas tembakan langsung. Meskipun masih melebar jauh di atas gawang Macan Kemayoran.

Skuad asuhan Carlos Pena memberikan kejutan di menit 24. Kejutan itu datang dari sepakan pojok yang dieksekusi oleh Maciej Gajos. 

Ia melepaskan tendangan lambung yang langsung masuk ke gawang Aldhila Ray Redondo. Gol cantik ini membuat skor Malut United vs Persija Jakarta berubah menjadi 0-1.

Berbagai upaya telah dilakukan tuan rumah untuk menyamakan kedudukan. Begitu juga Persija Jakarta yang mencoba membongkar pertahanan lawan. Akan tetapi tidak ada gol tambahan yang tercipta hingga jeda.

Hasil Malut United vs Persija Jakarta Nyaris Imbang

Tak ingin menyerah begitu saja, skuad asuhan Imran Nahumarury itu berusaha tampil lebih dominan di babak kedua. Beberapa kali mereka mengancam gawang yang dijaga oleh Andritany Ardhiyasa. 

Pelatih Malut United sempat melakukan pergantian dengan memasukkan Yakob Sayuri untuk memperkaya serangan mereka. Benar saja. Pergantian tersebut hampir membuat skor Malut United vs Persija Jakarta imbang di menit 77.

Peluang tercipta setelah umpan panjang langsung diberikan kepada Diego Maximo Martinez Adorno. Pemain yang kerap disapa Diego Chino itu berhasil merobek gawang Persija Jakarta. Sayangnya wasit menganulir gol tersebut lantaran dirinya terkena perangkap offside.

Di menit 85 mereka kembali mendapatkan peluang emas untuk menguba skor Malut vs Persija. Yance Sayuri melepaskan tembakan keras dari dalam kotak penalti. Namun bola melesat tipis di kiri gawang Persija Jakarta.

Hingga peluit panjang dibunyikan, hasil Malut United vs Persija Jakarta bertahan 0-1. Dengan hasil ini, Macan Kemayoran masih dalam jalur persaingan untuk merebutkan posisi puncak klasemen BRI Liga 1. 

Sementara ini Persija berada di posisi ke-3 dengan perolehan 31 poin, sedangkan Malut United tertahan di posisi ke-12 dengan total 22 poin.