Gemes Maksimal! 7 Drakor Romantis dengan Karakter Cowok Dingin yang Ternyata Bucin, Bikin Penonton Meleleh!
- IMDb
4. It's Okay to Not Be Okay (2020)
Moon Gang-tae (Kim Soo-hyun) adalah seorang perawat di rumah sakit jiwa yang hidupnya didedikasikan untuk merawat kakaknya yang berkebutuhan khusus. Ia sering bersikap dingin dan menutup diri, namun semua itu berubah setelah ia bertemu dengan Ko Moon-young (Seo Yea-ji). Gang-tae yang dingin lambat laun menjadi perhatian dan bucin, apalagi saat Moon-young membutuhkannya.
5. What's Wrong with Secretary Kim (2018)
Lee Young-joon (Park Seo-joon) adalah seorang wakil presiden perusahaan yang narsis, egois, dan perfeksionis. Ia selalu bersikap dingin dan arogan kepada orang-orang di sekitarnya, termasuk kepada sekretarisnya, Kim Mi-so (Park Min-young). Namun, di balik sikapnya yang menyebalkan, Young-joon sebenarnya sangat peduli dan perhatian kepada Mi-so. Ia bahkan rela melakukan hal-hal konyol untuk mencegah Mi-so resign dari pekerjaannya. Sikap bucin Young-joon yang kocak dan menggemaskan ini dijamin akan membuatmu tertawa sekaligus baper.
6. Vincenzo (2021)
Vincenzo Cassano (Song Joong-ki) adalah seorang pengacara dan consigliere mafia Italia yang terkenal dengan kekejamannya. Namun, saat kembali ke Korea Selatan dan bertemu dengan Hong Cha-young (Jeon Yeo-been), Vincenzo menunjukkan sisi lain dari dirinya. Ia yang awalnya dingin dan cuek, berubah menjadi perhatian dan protektif terhadap Cha-young.