Lagi Banyak Pikiran? 10 Drakor yang Bisa Membantu Kamu Relaksasi!

Drakor Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo
Sumber :
  • My Drama List

7. Her Private Life

Drama ini menceritakan tentang Sung Deok-mi (Park Min-young), seorang kurator seni yang profesional dan diam-diam menjadi fangirl K-Pop. Kehidupannya berubah ketika Ryan Gold (Kim Jae-wook), direktur galeri yang baru, mengetahui rahasianya. "Her Private Life" adalah drama yang relatable bagi para penggemar K-Pop dan menghadirkan chemistry yang manis antara Park Min-young dan Kim Jae-wook.

8. Run On

Drama ini menceritakan tentang Ki Seon-gyeom (Im Si-wan), seorang atlet lari yang kemudian beralih profesi, dan Oh Mi-joo (Shin Se-kyung), seorang penerjemah film. Keduanya memiliki kepribadian dan latar belakang yang berbeda, tetapi mereka saling melengkapi dan belajar banyak dari satu sama lain. "Run On" menawarkan cerita yang fresh dan inspiratif tentang pentingnya komunikasi, self-love, dan menemukan jalan hidup sendiri.

9. Because This is My First Life

Drama ini menceritakan tentang Nam Se-hee (Lee Min-ki), seorang pria yang sangat rasional dan memilih untuk tidak menikah, dan Yoon Ji-ho (Jung So-min), seorang penulis naskah drama yang membutuhkan tempat tinggal. Keduanya memutuskan untuk menikah kontrak. Meskipun awalnya hanya sebatas perjanjian di atas kertas, benih-benih cinta pun mulai tumbuh di antara mereka. Drama ini juga menyelipkan unsur komedi di dalamnya.

10. My Roommate is a Gumiho