Rekomendasi Lagu K-pop yang Cocok Diputar untuk Menemani Waktu Santai Kamu!
- Pexels.com: @gustavo fring
Music, VIVA Banyuwangi –Ada kalanya kita cuma pengen rebahan, satai di kamar, atau sekedar ngopi sambil menikmati suasana tanpa gangguan. Di momen-momen seperti itu, lagu-lagu jadi salah satu cara paling ampuh untuk menemani waktu santai kita. Apalagi kalau lagunya punya vibe yang pas. Nah, buat kamu kpopers ada banyak banget lagu K-pop yang bisa menemani waktu santai kalian. Mulai dari melodi lembut yang bikin relaks sampai dengan lirik yang relatable.
Artikel ini bakal kasih kamu rekomendasi lagu-lagu K-pop yang cocok banget buat menemani waktu santai kamu. Yuk, Simak rekomendasi lagu-lagu K-pop yang bakal bikin waktu santai kamu jadi lebih bewarna.
1. BTS – Spring Day
Lagu legendaris dari BTS ini memiliki melodi yang menenangkan dan lirik yang penuh emosi. "Spring Day" berbicara tentang kerinduan dan harapan, menjadikannya teman yang sempurna untuk momen refleksi pribadi.
2. IU - Through the Night
IU, penyanyi solo berbakat Korea, membawa kita pada suasana damai dengan "Through the Night". Lagu ini memiliki melodi akustik lembut yang cocok untuk menemani malam santai kamu.