Park Bo Young Ungkap Kebenaran Rumor Kencan hingga Tipe Ideal: Tidak Ada yang Pernah…
- https://www.instagram.com/p/CyXwdW7r1QJ/?igsh=MWpkejV0eGRsdXlr
Selebriti, VIVA Banyuwangi – Drama terbaru Park Bo Young bersama Choi Woo Sik bertajuk ‘Melo Movie’ akan segera tayang Februari ini, rumor kencan langsung terkuak kebenarannya.
Park Bo Young yang selalu memiliki chemistry kuat dengan lawan main seperti Park Hyun Sik hal itu sering memunculkan rumor kencan di kalangan fans.
Namun, baru-baru ini Park Bo Young mengungkap sendiri kebenarannya dari setiap rumor kencan yang muncul dengan lawan mainnya.
Selain itu sang aktris cantik juga mengungkap tipe ideal pria yang disukainya dan menandakan bahwa ia belum memiliki hubungan asmara dengan siapapun.
“Tidak ada yang pernah mengatakan langsung kepadaku ‘kurasa aku menyukaimu’ entah mengapa, aku merasa sangat menawan ketika seorang pria tiba-tiba muncul dalam hidupku” ungkap Park Bo Young dilansir dari Kbizoom.
Park Bo Young mengungkap perasaannya secara terbuka di wawancara dan dari ungkapan tersebut tampak bahwa sang aktris belum bertemu tipe idealnya.
Ia menginginkan pria yang memancarkan aura positif, pola pikir yang kuat, dan memiliki pesona yang menawan tentunya.
Park Bo Young sendiri sudah berusia 34 tahun dan masih sibuk mengejar karir dengan membintangi drama-drama hits.
Sampai saat ini hubungan asmara dan rumor kencan yang melibatkan dirinya dengan aktor lainnya masih tidak dikonfirmasi dan hanya menjadi berita liar di kalangan penggemar.
Berikut beberapa aktor yang menjadi lawan main Park Bo Young di drama hingga terlibat rumor kencan.
Park Hyung Sik
Paling pertama ada Park Hyung Sik dan menjadi pasangan legend Park Bo Young. Bertemu di Drama Strong Girl Bong Soon pada tahun 2017 chemistry keduanya sangatlah kuat hingga penggemar berharap berlayar sampai real life. Namun keduanya hanya sebatas teman lawan main.
Choi Woo Shik
Terbaru Park Bo Young berpasangan dengan Choi Woo Shik di drama yang bertajuk Melo Movie. Drama ini akan tayang pada 14 Februari 2025 tepat di Hari Valentine.
Song Joong Ki
Aktor yang sudah memiliki dua ini juga pernah jadi subjek rumor kencan dengan Park Bo Young di sekitar tahun 2013. Hal itu dipicu karena chemistry yang kuat di projek film A Werewolf Boy hingga Park Bo Young sendiri menegaskan bahwa mereka tidak lebih dari sekadar teman teman dekat.
Bagaimana menurutmu?