Rating Tertinggi Minggu Pertama Februari, 8 Rekomendasi Drakor Dari Era Joseon hingga Romantis di Tempat Kerja!

Rekomendasi drakor rating tinggi di Minggu pertama Februari 2025
Sumber :
  • https://x.com/SBSNOW/status/1889492824917434748?t=zZpayCbs7_H0HRLk07hxNg&s=19

Drakor, VIVA Banyuwangi – Minggu pertama Februari 2025 terjadi persaingan ketat untuk mencapai rating tertinggi dari beberapa drakor ini.

Seperti Love Scout yang akan tamat pada 14 Februari juga berhasil meraih rating tertinggi tetapi bukan yang tertinggi.

Berikut 8 rekomendasi drakor yang berhasil raih rating tertinggi di Minggu pertama Februari 2025 dari era Joseon hingga kisah cinta romantis di tempat kerja.

Sorry Not Sorry

Dimulai dari peringkat 8 paling bawah di deretan drakor rating tertinggi pada Minggu pertama Februari 2025. Sorry Not Sorry mendapatkan rating 0,3 persen dengan genre komedi romantis berhasil masuk jejeran rating tertinggi minggu pertama. 

Drama ini dibintangi Jeon So Min seorang wanita lajang yang ditinggal tunangannya dan ia menyamar sebagai wanita yang sudah menikah.

Drakor When The Stars Gossip

Drakor When The Stars Gossip yang dibintangi Lee Min Ho dan Gong Hyo Jin berada di peringkat 7. Drakor yang menceritakan tentang kisah cinta yang terjalin di luar angkasa berhasil mencetak rating 2.1 persen di Minggu pertama Februari. 

Tayang di tvN drama ini wajib kamu tonton terutama jika penggemar dari Lee Min Ho yang dramanya tak pernah gagal.

Drakor KickKickKickKick

Peringkat 6 di isi KickKickKickKick drakor terbaru yang tayang di KBS2 TV berhasil mencetak rating 2.2 persen pada episode pertama. 

Drakor bergenre komedi ini dibintangi Ji Ji Hee, cocok ditonton jika kamu butuh hiburan yang effort. Ji Ji Hee akan membuat kamu tertawa.

Motel California

Drakor komedi romantis MBC ini berhasil mencapai rating 3.5 pada Minggu pertama Februari. Motel California menceritakan kisah cinta pertama yang hangat mempertemukan Na In Woo dengan Lee Se Young. Drama peringkat 5 ini tersisa dua episode terakhir dan tayang setiap hari Jumat dan Sabtu.

Check In Hanyang

Peringkat 4 ada Check In Hanyang yang berhasil meraih rating tinggi di 4.2 persen. Check In Hanyang tayang di Channel A dan dibintangi oleh Kim Ji Eun dan Bae In Hyuk. Mengangkat kisah 4 anak muda yang magang di Yongcheonru penginapan megah di era Joseon.

The Queen Who Crowns

Peringkat ke-3 diisi oleh drakor The Queen Who Crowns. Drama ini menceritakan kisah perebutan kekuasaan di awal kerajaan Joseon. Berhasil mencetak rating 5.6 persen di Minggu pertama Februari 2025. Drama ini tayang di tvN dan dibintangi Cha Joo Young.

Love Scout 

Drama Love Scout berada di peringkat ke-2 mencapai rating tertinggi di 11,7 persen di Minggu pertama Februari. Menceritakan kisah cinta romantis Han Ji Min dan Lee Joon Hyuk di tempat kerja. 

Drama ini sangat populer di kalangan penggemar K-Drama lovers karena chemistry yang terjalin pemeran utama. Tersisa 1 episode yang akan tayang tepat di Hari Valentine cocok jadi hiburan untuk merayakan hari kasih sayang tersebut.

For Eagle Brother

Posisi tertinggi sekaligus peringkat pertama di rating tertinggi pada Minggu pertama Februari adalah drama baru For Eagle Brother. Drama akhir pekan ini berhasil mencapai rating 19,3 persen sangat tinggi di Minggu pertama Februari. Diperankan Uhm Ji WOn, Ahn Jae Wook, Yoon Park, dan Lee Pil Mo.

Itulah 8 rekomendasi drakor dengan rating tinggi di Minggu pertama Februari. Alur dan genre yang seru wajib kamu tonton! Selamat menonton.