5 Film dengan Twist Ending yang Bikin Kamu Berpikir Keras, Dijamin Bikin Gak Bisa Tidur!

Film The Sixth Sense
Sumber :
  • IMDB

Gaya Hidup, VIVA Banyuwangi – Twist ending atau akhir cerita yang tak terduga adalah salah satu elemen yang bisa membuat sebuah film menjadi sangat memorable dan terus diperbincangkan. Twist ending yang bagus biasanya disajikan dengan cerdas, tidak terkesan dipaksakan, dan punya petunjuk-petunjuk kecil yang tersebar di sepanjang cerita. Ketika twist ending-nya terungkap, penonton akan dibuat shock, terpana, dan bahkan mempertanyakan kembali semua yang sudah mereka tonton.

Berikut Banyuwangi.viva.co.id rangkum 5 rekomendasi film dengan twist ending yang bikin kamu berpikir keras. Awas spoiler! Jadi, kalau belum nonton, lebih baik tonton dulu filmnya baru baca artikel ini, ya!

1. The Sixth Sense (1999):

Malcolm Crowe, seorang psikolog anak, menangani kasus Cole Sear, seorang anak laki-laki yang bisa melihat dan berkomunikasi dengan orang mati. The Sixth Sense adalah film thriller supernatural yang sangat populer, berkat plot twist-nya yang sangat ikonik dan tak terlupakan. Ending film ini akan membuatmu mempertanyakan kembali semua yang sudah kamu lihat dari awal film.

2. Fight Club (1999):

Seorang pria yang menderita insomnia bertemu dengan Tyler Durden, seorang salesman sabun yang karismatik dan misterius. Mereka membentuk klub pertarungan bawah tanah yang segera berkembang menjadi sesuatu yang lebih besar dan berbahaya. Fight Club adalah film thriller psikologis yang mind-bending, dengan plot twist yang akan membuatmu mempertanyakan realitas dan identitas.

3. Shutter Island (2010):