Cara Membuat Sushi Homemade yang Mudah dan Murah, Dijamin Gak Kalah Sama Restoran!

Aneka olahan Sushi
Sumber :
  • Dovalent Vandeva Derico/ VIVA Banyuwangi

Gaya Hidup, VIVA Banyuwangi – Siapa bilang bikin sushi itu susah dan mahal? Kamu bisa kok membuat sushi sendiri di rumah dengan bahan-bahan yang mudah didapat dan gak bikin kantong jebol. Sushi homemade ini cocok banget buat kamu yang pengen makan sushi enak tapi mager keluar rumah, atau buat kamu yang ingin mencoba skill baru di dapur.

Membuat sushi sendiri di rumah juga punya banyak keuntungan, lho. Kamu bisa menyesuaikan isian sushi sesuai dengan seleramu, menggunakan bahan-bahan yang lebih segar dan berkualitas, dan yang pasti, lebih hemat daripada beli di restoran.

Berikut Banyuwangi.viva.co.id bagikan cara membuat sushi homemade yang mudah dan murah. Siap-siap jadi chef sushi handal!

Bahan-Bahan:

Nasi sushi:

2 cup beras Jepang (beras pulen)

2 1/2 cup air