Rahasia Tubuh: Tempat Kita Menyimpan Emosi yang Belum Diproses
Kamis, 27 Maret 2025 - 22:02 WIB

Sumber :
- www.istockphoto.com
4. Rahang
Perasaan marah dan frustrasi yang tidak terungkap dapat menyebabkan ketegangan di rahang. Mereka yang sering menahan amarah atau kesal tanpa mengekspresikannya dengan sehat mungkin akan mengalami sakit atau kaku di area ini.
5. Dada dan Area Jantung
Kesedihan, duka, dan patah hati sering kali tersimpan di bagian dada. Emosi ini dapat menyebabkan perasaan sesak, berat, atau bahkan memicu masalah pernapasan ringan akibat ketegangan emosional.
6. Perut dan Usus
Kecemasan, ketakutan, dan kekhawatiran dapat mempengaruhi sistem pencernaan, menyebabkan gangguan seperti sakit perut atau ketidakseimbangan usus. Stres yang berkepanjangan sering dikaitkan dengan sindrom iritasi usus besar (IBS).