Terkenal Dengan Daerahnya yang Gersang, Desa Sidowangi Wongsorejo Unggul dalam Sektor Pertanian

Tembakau yang dihasilkan Desa Sidowangi
Sumber :
  • Dovalent Vandeva Derico

Muansin menambahkan, Berbagai cara dan usaha untuk mencukupi air bagi sektor pertanian sudah dilakukan oleh Muansin, saat ini Desa Sidowangi bergantung pada sumur bor.

 

Pengairan Sektor Pertanian Desa Sidowangi

Photo :
  • Dovalent Vandeva Derico

 

Desa Sidowangi bisa menjadi lebih unggul lagi jika mereka tidak kekurangan air, saat ini, faktor tersebutlah yang benar - benar mempengaruhi sektor pertanian mereka.

"Kalau pengen 1 Desa tercover sumur bor, kita butuh 18 titik mas, saat ini kita masih punya 5 titik, biayanya cukup mahal, karena sekali ngebor harus di kedalaman 110m - 160m, kalau masalah air bagi warga Desa, sudah aman mas" imbuh Muansin.

Kades Sidowangi itu masih belum puas dengan hasil pertanian Desa, Kades tersebut akan berusaha untuk bisa menyediakan Air yang lebih banyak untuk Sektor Pertanian mereka.