SMAN 1 Glagah Cetak Pelajar Berprestasi Sejak Dini

Naufal Hafizd Sayyidina Hawari bidang kebumian
Sumber :
  • Dovalent Vandeva Derico/VIVA Banyuwangi

Banyuwangi, VIVA Banyuwangi – Guna menghadapi tantangan di masa depan, prestasi akademik pelajar disiapkan sejak dini. Program sekolah sangat menentukan pengembangan minat dan bakat pelajar.

Seperti yang dilakukan SMAN 1 Glagah Banyuwangi yang terus mengembangkan inovasi - inovasi dalam proses belajar dan mengajar.  Beragam gebrakan di dunia pendidikan dilakukan untuk peningkatan kualitas kemampuan akademik pelajar.

"Kami membuka komunikasi secara terbuka antara wali murid, wali kelas serta guru BP untuk mengarahkan serta mengembangkan potensi setiap siswa," ujar Kepala Sekolah SMAN 1 Glagah, Abdullah, S.Pd., M.T.

Inovasi tersebut membuat peluang pengembangan bakat serta minat pelajar semakin terarah. Malahan sejumlah kompetisi akademik diperoleh para pelajar SMAN 1 Glagah di tahun 2022 - 2023

"Kita mengirimkan sejumlah delegasi pelajar untuk mengikuti beberapa olimpiade sains. Alhamdulillah, sebagian besar anak - anak mampu menjadi juara dalam olimpiade tersebut," tutur Abdullah saat ditemui banyuwangi.viva.co.id

Untuk olimpiade sains OSN tingkat Jawa Timur ada dua pelajar yang berhasil menjadi juara bidang Fisika. Fabian Raffa dan Herlambang Yusuf. Keduanya merupakan pelajar kelas XII dari kelas IPA 1.

"Untuk tingkat Nasional juga ada 2 pelajar. Naufal Hafizd Sayyidina Hawari bidang kebumian dan Muhammad Shafa Narariya bidang fisika. Mereka juara 1 dan 2 di bidang masing - masing," beber Abdullah.

Malahan pelajar atas nama Naufal Hafizd Sayyidina Hawari tersebut mendapatkan nilai tertinggi se-indonesia dalam olimpiade sains yang diselenggarakan tahun 2022 - 2023 mengalahkan seluruh delegasi pelajar seluruh Indonesia untuk bidang kebumian.

"Ananda Naufal mendapatkan medali emas. Kini sudah tergabung dalam tim Indonesia untuk mengikuti olimpiade sains tingkat Internasional. Ini benar - benar prestasi yang luar biasa," bangga Abdullah

Selain prestasi bidang akademik, sejumlah pelajar SMAN 1 Glagah juga mampu menjuarai bidang non akademik untuk tingkat Kabupaten hingga tingkat Nasional.

"Ananda Mahdi Halim Irsyada malah mampu menjuarai 2 atletik sekaligus. Lomba lari 200 meter putra U-18 dan lomba estafet 4x100 Meter Mix. Alhamdulillah, semua juara 2," tandas Abdullah lagi

Dalam inovasinya, SMAN 1 Glagah berharap seluruh sertifikat dari prestasi - prestasi tersebut bisa untuk bekal pendidikan lanjutan ke Universitas negeri maupun sekolah kedinasan. 

Minat dan bakat terkait tahfiz Al - Qur'an juga terus dikembangkan karena banyak lembaga pendidikan yang menyediakan golden ticket jalur tersebut.