Tetesan Air Mata Pak Tarno Kala Ria Ricis Beri Bantuan
- YouTube/Ricis Official
Ria Ricis mengungkapkan bahwa ia mengetahui kondisi Pak Tarno dari video yang viral di media sosial.
"Kata orang-orang Pak Tarno sekarang buka jualan ikan-ikan hias. Jadi aku datang ke sini," jelasnya.
Bantuan Ria Ricis untuk Pak Tarno
Selain memberikan semangat, Ria Ricis juga memberikan bantuan berupa uang tunai dan memborong semua dagangan Pak Tarno. Tak hanya itu, Ricis juga mengajak Pak Tarno untuk berkunjung ke rumahnya dan melakukan sulap untuk anaknya.
"Nanti Pak Tarno kalau misalnya sudah sehat banget, aku mau panggil ke rumah untuk hibur anak aku. Anak aku umurnya dua tahun," ujar Ricis.
Selain Ria Ricis, beberapa publik figur lainnya juga turut memberikan bantuan kepada Pak Tarno. Raffi Ahmad, misalnya, diketahui telah memberikan bantuan berupa uang tunai untuk meringankan beban Pak Tarno.