Sistem Satu Arah di Kawasan Kampus Jember, Begini Kata Pengamat

Pemerhati dan peneliti tarnsportasi dari Unej, Sonya Sulistyono
Sumber :
  • Sugianto /VIVA Banyuwangi

Tercatat, Sonya menyebut, pengamatan yang dilakukan, pemberlakukan SSA terdapat peningkatan volume kendaraan pada 14 Oktober 2023.

Ada 4 Jalan disekitar kawasan kampus yang diberlakukan ujicoba SSA, yakni Jalan Jawa, Kalimantan, Mastrip dan Jalan Riau.

Sebelum SSA, volume kendaraan di Jalan Jawa mencapai 3.632 dan pasca SSA meningkat menjadi 4.320. Sementara di Jalan Kalimantan dari 3.729 menjadi 3.769. Di Jalan Mastrip dari 2.668 menjadi 7.801 dan di Jalan Riau dari 2.480 menjadi 4.819.

“Sebelum pemberlakuan SSA volume kendaraan ada selisih yang cukup besar mencapai 1.500 kendaraan," sebutnya.

Dari dampak negatif dan positif itu, pemberlakuan ini harus dikembangkan dan dievaluasi.

Proses evaluasi bisa dilakukan dengan cara melakukan pengukuran volume lalu lintas, analisis kecepatan dan waktu tempuh.

Kemudian dapat dilakukan dengan analisis kepadatan lalu lintas, pemantauan aliran lalu lintas, evaluasi keselamatan jalan, dan survei kepuasan pengguna jalan.