Ini Kesan dan Pandangan Siswa Korea Tentang SMP It dan Bondowoso

Moon Soo Ryeon pelajar SMP IT Bondowoso asal Korea bersama guru dan KS
Sumber :
  • Zainul Muhaimin/ VIVA Banyuangi

Bondowoso, VIVA Banyuwangi – Siapa sangka di Bondowoso ada seorang siswi yang berasal dari Negeri Ginseng. 

Moon Soo Ryeon, (14) siswi kelas 7B Sekolah Menengah Islam Terpadu Bina Insan Cendikia Muntok (SMP IT BIC) 02 Poncogati merupakan siswa pindahan dari Haundae-gu, Busan, Korea.

5 bulan menimba ilmu di Kota Tape, putri dari pasangan Moon Soo Chan dan Lisa Noviana membagikan kesannya selama belajar di Bondowoso.

“Disini saya senang karena teman-teman memperlakukan saya dengan baik, namun disisi lain saya juga sedih karena rindu teman-teman dan keluarga di Korea,” ungkap Soo Ryeon pada Banyuwangi.viva.co.id. secara ekslusif saat ditemui di sekolahnya, Selasa 02 Januari 2024.

Menurutnya, sikap dan pelayanan yang ditunjukkan pihak sekolah juga membuatnya tambah semangat selama belajar.

“Guru dan teman-teman saya terlalu baik untuk membantu saya belajar,” ujar Soo Ryeon.

Tak hanya itu, lulusan SD Gowoon Chu Daehakyo juga mengatakan, kembali ke Indonesia membangkitkan kenangan manisnya saat masih kecil.