Viral Warga Blokir Kereta Api Dengan Bakar Ban Dan Kayu Di Rel, Ini Respons KAI Sumut

Sekelompok warga saat Hadang laju kereta dengan bakar ban
Sumber :
  • https://www.viva.co.id/trending/1803082-viral-warga-di-batubara-adang-kereta-api-dengan-bakar-ban-dan-kayu-di-rel-begini-kata-kai-sumut?page=all

Sumut, VIVA Banyuwangi –Sebuah video yang viral di media sosial memperlihatkan sekumpulan warga yang menghalangi kereta api di Simpang Lima, Desa Lalang, Kecamatan Medang Deras, Kabupaten Batubara, Sumatera Utara, pada Jumat, 28 Februari 2025. 

"Warga blokir rel kereta api dengan cara bakar ban dan kayu karena ada insiden kereta yang menabrak warga yang lewat," begitu bunyi narasi dalam video yang di-posting di akun Instagram @tkpmedan, dilansir dari VIVA. Aksi nekat warga ini dipicu oleh tuntutan untuk dibangunnya palang pintu di perlintasan kereta api tersebut. "Warga berharap akan dibangun palang pintu," tulis keterangan dalam video. 

Manager Humas KAI Divre I Sumut, Anwar Solikhin, mengkonfirmasi insiden pengadangan kereta yang terjadi. Dia menyayangkan tindakan tersebut karena mendistraksi perjalanan kereta api. 

"PT KAI Divre I Sumut sangat menyayangkan kejadian ini, terutama untuk KA Datuk Belambangan rute Lalang-Tebing Tinggi pada Jumat, 28 Februari 2025, yang terjadi di Km 15+400 pada jalur Lalang-Tanjung Gading yang diblokir oleh sekelompok orang," kata Anwar di malam yang sama. 

Akibat dari kejadian ini, Anwar mengungkapkan bahwa tiga perjalanan KA Datuk Belambangan dengan nomor KA U61, U63, dan U64 dibatalkan, serta KA Barang yang rute Kuala Tanjung-Perlanaan mengalami keterlambatan hingga 375 menit. 

"PT KAI Divre I Sumut ingin minta maaf kepada penumpang KA Datuk Belambangan yang terdampak pembatalan ini," tambah Anwar. Penumpang yang memiliki tiket untuk KA U61, U63, dan U64 yang dibatalkan dapat melakukan pengembalian uang di loket stasiun. "Sekarang jalur di petak jalan Lalang-Tanjung Gading sudah kembali bisa dilalui kereta. Kami mengimbau masyarakat untuk selalu mengutamakan keselamatan saat berada di jalur kereta api," bebernya.