Muspika Wongsorejo Datangi Lokasi Pembalakan Liar Pohon Kapuk dan Temukan Bukti!

Pelaku pembalakan liar pohon kapuk hanyalah orang suruhan K
Sumber :
  • Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi

“Kita dapati disana ada sisa-sisa pembalakan. Terus kita jumpai mesin itu (serkel) saat itu juga langsung saya usir untuk keluar lokasi dan jangan kembali lagi melakukan kegiatan serupa tanpa seizin pihak KLHK,” kata Kapolsek Wongsorejo pada Banyuwangi.viva.co.id. 

Kapolsek Wongsorejo: Saya Suruh Videokan dan Fotokan!

Pembalakan liar pohon kapuk dihentikan Muspika Wongsorejo

Photo :
  • Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi

Dalam kesempatan yang sama, Kapolsek Wongsorejo AKP Eko Darmawan menekankan pada petugas keamanan KLHK untuk mendokumentasikan temuan dan kegiatan jajaran Muspika Wongsorejo tersebut. 

“Saya suruh videokan dan fotokan semua dan hasilnya saya suruh laporkan ke pihak KLHK untuk sebagai bahan nanti sewaktu-waktu kalau nanti ada laporan (Dirjen ke Polresta Banyuwangi),” jelas AKP Eko Darmawan. 

AKP Eko Darmawan juga menegaskan pada Kades Bengkak, Mustain dan Kades Alasbuluh, Abu Sholeh Said untuk segera memasang banner himbauan di seluruh lahan milik KLHK. 

Pelaku Pembalakan Liar Pohon Kapuk Terancam Pidana?