Muspika Wongsorejo Datangi Lokasi Pembalakan Liar Pohon Kapuk dan Temukan Bukti!

Pelaku pembalakan liar pohon kapuk hanyalah orang suruhan K
Sumber :
  • Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi

Banyuwangi, VIVA Banyuwangi –Jajaran Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) Wongsorejo akhirnya turun tangan ke lokasi pembalakan liar pohon kapuk di lahan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) di Desa Alasbuluh, Kecamatan Wongsorejo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. Muspika berhasil menangkap basah pelaku pembalakan liar yang ternyata hanyalah orang suruhan. 

Kapolsek Wongsorejo, AKP Eko Darmawan bersama Camat Wongsorejo, Ahmad Nuril Falah akhirnya bisa membuktikan langsung terjadinya tindakan pembalakan liar pohon kapuk di lahan milik KLHK di Desa Alasbuluh, Kecamatan Wongsorejo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. Kamis, 13 Maret 2025. 

Pelaku Pembalakan Liar Pohon Kapuk Suruhan K?

Pembalakan liar pohon kapuk dihentikan Camat Wongsorejo

Photo :
  • Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi

Kedua pejabat tinggi di Kecamatan Wongsorejo yang didampingi Kepala Desa Bengkak, Mustain dan Kepala Desa Alasbuluh, Abu Sholeh Said itu berhasil menghentikan aksi pemotongan kayu kapuk dari hasil pembalakan liar. 

Pelaku yang membelah batangan kayu kapuk dengan menggunakan serkel (Mesin pemotong kayu modifikasi) itu langsung dihentikan oleh petugas keamanan KLHK, Abdullah, tokoh masyarakat Gombloh dan warga tepi hutan kapuk, Sunasa yang ikut bersama jajaran Muspika Wongsorejo mendatangi lokasi pembalakan liar kayu kapuk. 

Dari hasil pemeriksaan awal, pelaku pemotongan batang pohon kayu menjadi sirap dan usuk tersebut mengaku hanyalah suruhan dari seseorang yang bernama K warga Desa Alasbuluh. 

Pelaku Tertangkap Tangan Sedang Nyerkel

Pelaku pembalakan liar pohon kapuk hanyalah orang suruhan K

Photo :
  • Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi

Dalam pengakuannya, beberapa pekerja membantah melakukan pembalakan liar pohon kapuk saat jajaran Muspika Wongsorejo datang ke lokasi. 

Pekerja yang berjumlah 4 orang tersebut berdalih hanya membersihkan sisa pembalakan liar pohon kapuk atas suruhan seseorang yang diduga K tersebut. 

“Kami diajak langsung oleh Pak Camat dan Kapolsek turun lokasi di Alasbuluh untuk menghentikan warga yang lagi nyerkel kayu kapuk. Alhamdulillah mereka mau berhenti dan langsung pulang,” ujar Kepala Desa Bengkak, Mustain membenarkan peristiwa tersebut. 

Kades Bengkak: Pembalakan Liar Pohon Kapuk Rugikan Generasi Berikutnya

Pembalakan liar pohon kapuk dihentikan Kapolsek Wongsorejo

Photo :
  • Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi

Langkah yang diambil jajaran Muspika Wongsorejo tersebut dianggap sebagai langkah positif guna mencegah tindak pembalakan liar pohon kapuk di lahan milik KLHK berlanjut. 

“Semoga setelah Pak Kapolsek turun lokasi tidak ada lagi penebangan pohon kapuk. Kasian anak cucu dan generasi selanjutnya,” harap Kades Mustain. 

Hal senada juga disampaikan Kapolsek Wongsorejo, AKP Eko Darmawan yang mendatangi langsung ke lokasi pembalakan liar pohon kapuk di lahan KLHK di Desa Alasbuluh, Kecamatan Wongsorejo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. 

Kapolsek Wongsorejo: Kita Temukan Sisa-sisa Pembalakan di Lokasi

Pelaku pembalakan liar pohon kapuk hanyalah orang suruhan K

Photo :
  • Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi

“Betul, saya ngecek bersama Pak Camat (Camat Wongsorejo, Ahmad Nuril Falah) dan dua Kades (Kades Alasbuluh, Abu Sholeh Said dan Kades Bengkak, Mustain) bersama juga beberapa tokoh masyarakat,” tutur Kapolsek Wongsorejo, AKP Eko Darmawan. 

Saat didatangi, jajaran Muspika Wongsorejo tersebut berhasil mendapati beberapa bukti di lokasi terkait dugaan pembalakan liar pohon kapuk. 

“Kita dapati disana ada sisa-sisa pembalakan. Terus kita jumpai mesin itu (serkel) saat itu juga langsung saya usir untuk keluar lokasi dan jangan kembali lagi melakukan kegiatan serupa tanpa seizin pihak KLHK,” kata Kapolsek Wongsorejo pada Banyuwangi.viva.co.id. 

Kapolsek Wongsorejo: Saya Suruh Videokan dan Fotokan!

Pembalakan liar pohon kapuk dihentikan Muspika Wongsorejo

Photo :
  • Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi

Dalam kesempatan yang sama, Kapolsek Wongsorejo AKP Eko Darmawan menekankan pada petugas keamanan KLHK untuk mendokumentasikan temuan dan kegiatan jajaran Muspika Wongsorejo tersebut. 

“Saya suruh videokan dan fotokan semua dan hasilnya saya suruh laporkan ke pihak KLHK untuk sebagai bahan nanti sewaktu-waktu kalau nanti ada laporan (Dirjen ke Polresta Banyuwangi),” jelas AKP Eko Darmawan. 

AKP Eko Darmawan juga menegaskan pada Kades Bengkak, Mustain dan Kades Alasbuluh, Abu Sholeh Said untuk segera memasang banner himbauan di seluruh lahan milik KLHK. 

Pelaku Pembalakan Liar Pohon Kapuk Terancam Pidana?

Pembalakan liar pohon kapuk dihentikan Muspika Wongsorejo

Photo :
  • Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi

“Himbaun untuk tidak melakukan pembalakan tanpa sepengetahuan, tanpa izin tertulis maupun izin lisan dari KHLK di seluruh wilayah KLHK di Desa Bengkak dan Desa Alasbuluh,” tandas Kapolsek Eko. 

Jika langkah persuasif dari jajaran Muspika Wongsorejo tersebut tetap tidak mendapatkan respon positif dari pelaku pembalakan liar pohon kapuk, ancaman sanksi hukum pidana akan dilakukan oleh pihak-pihak terkait.