Mau Lebaran Karpet Kotor? Tips Mudah Bersihkan Karpet Tanpa Harus Ke Laundry

Tips Mudah Bersihkan Karpet Tanpa Harus Ke Laundry
Sumber :
  • https://www.freepik.com/free-photo/man-cleaning-his-hom

Gaya Hidup, VIVA BanyuwangiKarpet didalam rumah merupakan elemen penting dalam rumah. Dalam perawatan karpet harus tepat, sebab karpet dapat menjadi bersarangnya tungau, debu dan kotoran. Sehingga dapat mengganggu kesehatan.

Membersihkan karpet dapat dilakukan secara manual dirumah atau menggunakan jasa laundry. Tetapi apabila menggunakan jasa laundry terus menerus akan menguras keuangan dirumah.

Tips mudah membersihkan karpet secara manual dirumah adalah :

1.      Menggunakan sapu dan sedot debu (vacuum cleaner)

Debu yang sudah menempel pada karpet sebelum dicuci sebaiknya di sapu atau di vakum terlebih dahulu. Agar memudahkan proses mencuci, daripada langsung menyiram air pada karpet sebelum di vakum akan menghambat hilangnya kotoran.

2.      Memakai metode gantung

Siapkan tali panjang dan kuat untuk menggantung karpet. Metode ini sangat efektif karena akan membuat air mengalir dengan optimal dan menghilangkan debu dengan maksimal. Selain itu memudahkan saat menjemur.