Alami Hipotermia, Pendaki Dievakuasi Dari Gunung Lemongan Lumajang

Petugas gabungan evakuasi pendaki yang alami hipotermia
Sumber :
  • Istimewa/ VIVA Banyuwangi

Lumajang, VIVA Banyuwangi –Seorang pendaki terpaksa dievakuasi petugas gabungan akibat mengalami hipotermia. Evakuasi diperlukan agar pendaki tidak mengalami cidera saat menuruni jalanan terjal.

Anggota Badan Penanggulanan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lumajang, Jawa Timur ini akhirnya berhasil melakukan evakuasi terhadap seorang pendaki. Sabtu, 22 Juni 2024.

Gigih Sulistyowati terpaksa dievakuasi karena mengalami hipotermia saat mendaki di Gunung Lemongan, Kecamatan Klakah, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.

Wanita asal Kabupaten Malang, Jawa Timur tersebut mengalami kram kaki hingga mengakibatkan tidak bisa berjalan.

"Kami mengevakuasi pendaki asal Malang yang mengalami cedera. Proses evakuasi berlangsung selama 7 jam karena medan yang terjal," ujar Kepala Bidang Kedaruratan BPBD Kabupaten Lumajang, Yudhi Cahyono.

Sebelumnya, Gigih Sulistyowati melakukan pendakian bersama 7 orang temannya. Jumat, 21 Juni 2024.

"Namun cuaca dingin di Gunung Lemongan menyebabkan pendaki tersebut mengalami kondisi yang membahayakan jiwanya," tutur Kabid Kedaruratan BPBD Kabupaten Lumajang.