Ipuk Fiestiandani Dapat Rekom Dari PDI Perjuangan

Ketua DPD PDI Perjuangan Jatim, Said Abdullah
Sumber :
  • Istimewa/ VIVA Banyuwangi

Surabaya, VIVA BanyuwangiBupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani kembali mendapatkan dukungan politik. Kali ini petahana mendapatkan rekomendasi dari PDI Perjuangan.

Menjelang perhelatan Pilkada, dukungan partai politik pada Ipuk Fiestiandani terus bertambah.

Kali ini dukungan diberikan partai besutan Megawati, PDI Perjuangan yang telah memberikan rekom untuk maju dalam Pilkada Banyuwangi.

Malahan rekom tersebut sudah siap diberikan pada Ipuk sebagai bentuk dukungan politik.

"Yang sudah turun rekomendasi ada Banyuwangi. Rekom Banyuwangi untuk istrinya Pak Azwar Anas," ujar Ketua DPD PDI Perjuangan Jatim, Said Abdullah.

Dengan turunnya rekom tersebut, sudah dapat dipastikan Ipuk Fiestiandani akan mendapatkan dukungan dari PDI Perjuangan.

Namun Said enggan mengungkapkan siapa bakal calon pasangan Ipuk dalam pilkada Banyuwangi mendatang.

Berdasarkan perolehan suara dalam pileg, PDI Perjuangan memperoleh 11 kursi DPRD Banyuwangi.

Dengan perolehan tersebut, PDI Perjuangan berhak mengajukan nama untuk Bakal Calon Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Banyuwangi mendatang.