5 Tempat Wisata Rekomen di Kepulauan Riau yang Dapat Memanjakan Mata

Pantai Trikora dengan Pemandangannya yang Indah
Sumber :
  • https://www.youtube.com/watch?v=OW1RnfKim8A

Wisata, VIVA Banyuwangi –Untuk soal destinasi, Provinsi Kepulauan Riau memang menjadi salah satu juaranya. Banyak tempat wisata alam yang dapat memanjakan mata. Kebanyakan destinasi wisatanya adalah pantai-pantainya karena memang banyak pulau-pulau indah di provinsi ini. Berikut 5 tempat wisata rekomen di Kepulauan Riau yang dapat memanjakan mata kamu. 

1. Pantai Trikora

Pantai Trikora merupakan salah satu destinasi wisata yang wajib kamu kunjungi. Pantai ini memiliki pemandangan yang cukup indah, mulai dari pasirnya yang putih hingga lautnya yang jernih. Bagi kamu warga Kepulauan Riau yang ingin healing atau bersenang-senang, kunjungi saja pantai ini. Kamu bisa sambil berenang, snorkeling, diving hingga memancing. 

2. Pantai Lagoi

Selain Pantai Trikora, terdapat juga pantai yang tidak kalah indahnya seperti Pantai Trikora. Pantai ini memiliki berbagai macam fasilitas wisata seperti hotel, restoran hingga tempat giburan. Tidak hanya fasilitasnya saja yang lengkap, pantainya juga tidak kalah indah dan memiliki air laut yang jernih. 

3. Chill Cove Wake Park

Di tempat ini, kamu dapat melihat berbagai olahraga air seperti waterskiing, wakeboarding dan masih banyak lagi. Selain itu, terdapat juga fasilitas yang tidak kalah menarik seperti bar, restoran hingga toko souvenir. Kamu yang dari luar kota, bisa beli oleh-oleh di tempat ini. 

4. Jembatan Barelang

Jembatan yang totalnya ada enam ini menghubungkan antara Pulau Rempang dan Pulau Galang, Kota Batam. Jika kamu melihat lebih seksama lagi, disekitar jembatannya terdapat fasilitas menarik seperti restoran seafood yang menyajikan berbagai kuliner menggiurkan.

5. Kepulauan Anambas

Pemandangan di Kepulauan Riau rata-rata indah dan memanjakan mata. Salah satu destinasi wisata yang wajib kamu kunjungi adalah Kepulauan Anambas. Disana terdapat berbagai terumbu karang yang hidup dengan airnya yang jernih. Kamu bisa berlayar menggunakan perahu sambil melihat pemandangan yang begitu indah.

Demikian pembahasan tentang 5 tempat wisata rekomen di Kepulauan Riau yang dapat memanjakan mata kamu.