Taco Ayam Suwir Lezat dan Praktis, Menu Modern dengan Sentuhan Rasa Tradisional. Bikin Yuk!

Taco suwir ayam
Sumber :
  • istimewa

Kuliner, VIVA Banyuwangi –Taco, makanan khas Meksiko yang berbahan dasar tortilla, semakin digemari di berbagai negara, termasuk Indonesia. Rasanya yang lezat dan teksturnya yang renyah menjadikan taco sebagai camilan ataupun hidangan utama yang cocok di berbagai kesempatan.

Kue Nagasari dengan Isian Pisang Manis Lembut dan Enak dengan Sentuhan Tradisiona yang Tetap Memikat

Kali ini kita akan mencoba resep taco dengan isian ayam suwir yang menggugah selera. Resep ini memadukan bumbu khas yang mudah ditemukan di dapur Indonesia dan cocok bagi yang ingin memasak praktis namun tetap nikmat.

Bahan-Bahan yang Diperlukan

Untuk Isian Ayam Suwir:

  • 250 gram dada ayam tanpa tulang
  • 1 buah bawang bombay, cincang halus
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 buah tomat, cincang
  • 1 sdt bubuk cabai (atau sesuai selera)
  • 1 sdt paprika bubuk
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt lada hitam bubuk
  • 1 sdt oregano atau daun ketumbar kering
  • 2 sdm saus tomat atau saus salsa
  • 1 sdm minyak zaitun atau minyak sayur
Resep Pisang Epe Camilan Manis Khas Makassar, Enak dan Praktis Menggoda Selera!

Untuk Pelengkap:

  • 6 lembar tortilla (bisa tortilla jagung atau tepung terigu)
  • Selada, iris tipis
  • Keju cheddar parut atau keju mozzarella
  • Potongan alpukat atau guacamole (opsional)
  • Perasan jeruk nipis
  • Saus salsa atau saus pedas sesuai selera
Halaman Selanjutnya
img_title