Daftar Motor Listrik Murah Cuma di Bawah 10 Jutaan
- Antara
Otomotif, VIVA Banyuwangi –Seiring berjalannya waktu, motor listrik murah mulai banyak digunakan. Transportasi yang menggunakan tenaga baterai ini memiliki fungsi yang sama dengan motor konvensional berbahan bakar BBM.
Kebutuhan akan mobilitas mendorong setiap orang untuk memiliki kendaraan. Namun di era sekarang cukup sulit untuk mendapatkan unit baru motor BBM dengan harga yang murah. Itulah sebabnya kini beberapa produsen mulai menciptakan motor listrik yang bisa didapatkan oleh semua orang.
Kabar baiknya, kini orang - orang sudah bisa memiliki motor listrik dengan harga yang sangat murah. Berikut adalah beberapa daftar motor listrik yang harganya murah.
Daftar Motor Listrik Murah Hanya 10 Jutaan
1. Greentech Unity Classic
Motor listrik murah yang pertama adalah Greentech Unit Classic. Motor ini dibekali dengan baterai berkapasitas 60V 32Ah dan daya maksimal 1000 watt. Dengan tenaga tersebut, motor ini bisa melaju hingga kecepatan 60 km/jam dalam jarak mencapai 100 km.
Di beberapa marketplace, harga motor listrik ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp10 jutaan.