5 Hal yang Bisa Menghilangkan Rasa Malas Kamu
- https://www.pexels.com/photo/man-in-black-hoodie-sitting-on-bench-near-green-trees-819635/
Gaya Hidup, VIVA Banyuwangi –Rasa malas terkadang menghantui diri kamu yang membuatnya menjadi tidak produktif menjalani hidup. Tetapi sebenarnya, terdapat hal-hal yang dapat menghilangkan rasa malas kamu secara efektif. Cara efektif tersebut bisa kamu terapkan dengan mudah. Berikut 5 hal yang bisa menghilangkan rasa malas kamu.
1. Tentukan Tujuan Kamu
Untuk menghilangkan rasa malas, kamu bisa tentukan tujuan kamu, baik dalam jangka pendek hingga jangka panjang. Tentukan tujuan yang realistis dan yang bisa kamu capai dalam jangka waktu tertentu. Misalnya, kamu membuat target mampu mengupload 2 konten TikTok setiap harinya.
2. Susun Rencana Kegiatan
Jika ingin mencapai suatu tujuan, susunlah rencana kegiatan yang ingin kamu lakukan, mulai dari pagi, siang hingga malam. Lakukan hal ini dengan rutin. Dengan menyusun rencana kegiatan, tujuan kamu dapat tercapai secara terukur. Kamu juga bisa menjadi lebih percaya diri kedepannya.
3. Olahraga secara Rutin
Olahraga secara rutin dapat menghilangkan rasa malas kamu. Hal ini bermanfaat dalam menambah energi, memperbaiki suasana hati hingga meminimalisi stres berkepanjangan. Cobalah setidaknya olahraga selama 30 menit dalam 1 hari. Olahraga yang bisa kamu pilih seperti jalan kaki, jogging hingga bersepeda.