PKB Blak Blakan Soal Rencana Gabung Bersama NasDem Dukung Anies Baswedan

- istimewa
Jakarta, VIVA Banyuwangi - Hari ini (01/09/23) PKB gelar rapat pleno untuk penetapan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin sebagai bacawapres Anies Baswedan.
Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid mengatakan, hasil rapat pleno berlangsung dan PKB menyambut baik kerja sama politik dengan NasDem.
“Pada intinya kami menyambut baik tawaran kerjasama dari partai NasDem,” terangnya. Jumat pagi tadi.
Saat ditanya kepastian tentang Muhaimin Iskandar yang akan mendampingi Anies Baswedan dalam pilpres 2024 nanti, Jazilul menjawab akan masih belum diputuskan dan masih akan digodok di rapat yang lebih luas.
“itu yang alot di diskusikan tadi, makanya ini akan digodok di forum yang lebih luas,” tegasnya.
Jazilul menyebut, tawaran kerjasama akan difinalkan di Surabaya hari ini pukul 15:00.
“Nanti sore pada pukul tiga sore, kami akan membahasnya untuk memfinalisasi keputusan itu, dan kapan akan diresmikan kerjasamanya, nanti akan digelar di Surabaya,” Pungkas, Zazilul Fawaid.