Tingkatkan Kualitas SDM Warga Bumi Blambangan, Pemkab Banyuwangi Gelar Uji Kompetensi Gratis
- Litalia Putri / VIVA Banyuwangi
Banyuwangi, VIVA Banyuwangi – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi terus berupaya meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) warga Bumi Blambangan.
Salah satunya yaitu dengan memberikan fasilitas uji kompetensi gratis kepada warga belajar dari Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) se-Banyuwangi.
Melalui Dinas Pendidikan (Dispendik) Banyuwangi, uji kompetensi gratis ini digelar pada 5 titik yang berbeda sesuai dengan program pembelajaran yaitu komputer, perhotelan, bahasa Inggris, dan tata rias pengantin.
Lokasi tersebut di antaranya yaitu Hotel Santika Banyuwangi untuk bidang perhotelan, Auditorium (Aula) Untag Banyuwangi sebagai tempat uji kompetensi bahasa Inggris, pendopo SMPN 1 Banyuwangi untuk uji kompetensi tata rias pengantin, LKP PTCC dan LKP Print untuk uji kompetensi komputer.
Gelaran uji kompetensi gratis yang linier dengan program Banyuwangi Ayo Kursus (BAK) 2023 ini dibuka langsung oleh Kepala Dispendik Banyuwangi, Suratno di Aula Untag Banyuwangi.
Lewat pemaparannya, Suratno mengungkap kegiatan uji kompetensi gratis ini dapat menjadi salah satu faktor penunjang kemampuan masyarakat Banyuwangi, terutama generasi muda untuk menjadi generasi unggul di masa depan.
“Kegiatan ini sangat penting untuk memperkuat benefit yang dimiliki, selain itu kemampuan softskill juga harus terus diasah agar tetap eksis di bidangnya masing-masing,” ujar Suratno saat membuka uji kompetensi, Minggu, 1 Oktober 2023.