Kebakaran Lagi! Kini di Perkebunan Gunung Terong Kalibaru

Petugas gabungan memadamkan api
Sumber :
  • Istimewa

Banyuwangi, VIVA Banyuwangi – Insiden lahan terbakar di Banyuwangi kembali terjadi, kini terjadi di Perkebunan Gunung Terong, Desa Kalibaru Wetan, Kecamatan Kalibaru Banyuwangi pada Jumat, 13 Oktober 2023 pukul 14.00 WIB. 

Begini Cara Menghubungi Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamat Kabupaten Banyuwangi

Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Deddy Foury Millewa melalui Kapolsek Kalibaru Iptu Yaman Adinata mengatakan, kebakaran kali ini diduga karena adanya warga yang tak melakukan pengawasan ketika membakar sampah. 

"Sehingga api merembet meluas ke sekitar lokasi yang kering dan diperparah tiupan angin yang berhembus kencang," katanya kepada awak media. 

Pos Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamat Banyuwangi Ada di Wilayah Selatan, Disini Lokasinya

Lanjutnya, mendapat laporan dari masyarakat, petugas gabungan yang terdiri dari Polsek Kalibaru, Koramil, Badan Penanggulangan dan Bencana Daerah (BPBD), Perhutani dan Satpol PP bergerak cepat menuju lokasi. 

Petugas yang menuju ke lokasi kebakaran sempat kesulitan menjangkau titik api karena sulitnya medan serta jauh dari sumber air. 

Satu Rumah di Bondowoso Dilalap Si Jago Merah, Begini Kronologi Nya

Sesampainya di lokasi, petugas gabungan yang berupaya melakukan pemadaman dibantu oleh pada karyawan Perkebunan Afdelling Sumberbaru Kidul, perangkat pemerintah desa serta masyarakat setempat yang turut membantu meski menggunakan peralatan seadanya. 

"Api berhasil dipadamkan secara total sekitar pukul 17.02 WIB," ujarnya. 

Halaman Selanjutnya
img_title