Hujan Deras Mengguyur, Akses Jalan ini Teredam Genangan Air Cukup Tinggi

Akses jalan tertutup akibat genangan banjir
Sumber :
  • Screenshot Sosmed/ VIVA Banyuwangi

Banyuwangi, VIVA BanyuwangiHujan deras dengan intensitas sedang hingga tinggi masih mengguyur sejumlah wilayah di Kabupaten Banyuwangi Jawa Timur. Akibat guyuran hujan deras tersebut, beberapa akses jalan terendam air hingga mengganggu aktifitas warga.

Ratusan Masyarakat Wongsorejo Nobar Indonesia vs Guinea di Pinggir Jalur Jawa - Bali

Genangan air yang cukup tinggi ini terjadi di ruas jalan Desa Sarimulyo, Kecamatan Cluring, Kabupaten Banyuwangi Jawa Timur.

Ketinggian air yang diperkirakan mencapai 25 sentimeter tersebut, membuat warga enggan untuk melintasinya terutama penggendara motor.

Dua Pelabuhan di Situbondo Dijaga Ketat Polisi, Ada Apa?

Akses jalan menuju Kedungpakem, Cempokosari ini terdampak meluapnya aliran sungai akibat tidak mampu menampung debit air yang melimpah akibat hujan.

“Tidak aah, saya mending diam saja di rumah. Banjirnya cukup tinggi. Airnya dari sungai tuh yang meluber ke jalan,” ujar Eko warga sekitar.

Polresta Banyuwangi Mutasi 9 Kapolsek, Ini Daftarnya

Warga nekat melintasi genangan banjir

Photo :
  • Screenshot Sosmed/ VIVA Banyuwangi

Kondisi yang sama juga terjadi di perbatasan Canga’an-Sumbersuko Kecamatan Genteng, Kabupaten Banyuwangi Jawa Timur.

Halaman Selanjutnya
img_title