Tumpahan Oli Cemari Wisata Bangsring Underwater, Wisatawan Keluhkan Baju Kotor

Tumpahan Oli Cemari Wisata Bangsring Underwater
Sumber :
  • Venus Hadi/ VIVA Banyuwangi

Banyuwangi, VIVA BanyuwangiWisata Bahari Bangsring Underwater (Bunder) kembali tercemar tumpahan oli. Kejadian ini dikeluhkan oleh pengelola dan wisatawan yang merasa terganggu akibat limbah yang mencemari area sekitar rumah apung di Desa Bangsring pada Senin, 7 April 2025.

Maraknya Pembuangan Sampah di Pasar Gerung Lombok Barat, Semakin Merusak Keindahan Pasar

Salah satu petugas joki wisata, Ahmad Yusuf, membenarkan bahwa pencemaran oli terjadi sejak pukul 10.00 WIB. Ia mengatakan, banyak wisatawan merasa tidak nyaman karena pakaian mereka terkena oli saat beraktivitas di area wisata.

Tumpahan Oli Cemari Wisata Bangsring Underwater

Photo :
  • Venus Hadi/ VIVA Banyuwangi
Diduga Tebang Pohon Jati di RTH Benculuk Tanpa Izin, Warga Desak Penebang Dilaporkan


 “Iya, kemarin di sekitar sini banyak oli, dan wisatawan ngeluh, bajunya kena oli,” ujar Yusuf saat ditemui pada Selasa, 8 April 2025.

Menanggapi laporan tersebut, petugas Pos Pengamanan Polsek Wongsorejo yang dipimpin oleh Kanit Intel Aipda Bagus Permata Akbar langsung melakukan pengecekan di lokasi.

Ketua Bumdes Bajulmati H Wajib Laporan Pertanggung Jawaban Pekan Depan? Kades: Kita Sudah Jadwalkan!

“Kami mendapat informasi adanya tumpahan oli di sekitar rumah apung ini. Setelah mengecek ke lokasi, kami akan berkoordinasi terkait kerugian akibat pencemaran ini. Polsek Wongsorejo juga akan melakukan penyelidikan lebih lanjut atas kasus ini,” terang Aipda Bagus.

Hingga kini, belum diketahui pasti dari mana sumber tumpahan oli tersebut. Pengelola berharap ada tindakan tegas agar pencemaran tidak terus berulang dan merugikan aktivitas pariwisata di kawasan tersebut.

Halaman Selanjutnya
img_title