Keindahan Tersembunyi Hutan Pinus Gogoniti Blitar
Rabu, 11 Desember 2024 - 20:51 WIB
Sumber :
- IG: @exploreblitar
Untuk menuju wisata ini rute perjalanan yang bisa diambil melalui pasar Doko Kecamatan Wlingi Kabupaten Blitar. Kawasan wisata ini menyediakan fasilitas area parker hingga warung makanan.
Waktu terbaik untuk berkunjung di Kawasan ini yakni pagi hari yang sejuk. Namun hindari berkunjung saat mendung dan cuaca sedang buruk. Mengingat banyaknya pepohonan yang dikhawatirkan membahayakan ketika cuaca sedang buruk.
Ayo, kunjungi Hutan Pinus Gogoniti dan nikmati keindahan alamnya untuk melepas penat, berfoto dan merasakan kedamaian di tengah Hutan Pinus Gogoniti.