10 Tempat Wisata Alam di Jawa Tengah, Cocok Untuk Liburan Akhir Tahun 2024!
- welandsukoharjo.com
Wisata, VIVA Banyuwangi –Memasuki liburan akhir tahun 2024, pastinya sudah banyak rencana-rencana untuk melakukan liburan, baik itu solo traveling ataupun Bersama keluarga tersayang. Salah satu pulau yang banyak menyimpan tempat wisata alam adalah Jawa Tengah.
Jawa Tengah menjadi provinsi yang bisa dikatakan salah satu provinsi yang kaya akan wisata alam, dan hal itu sangat cocok bagi kalian untuk bisa melakukan refreshing, apalagi kita akan memasuki libur Panjang akhir tahun 2024.
Berikut adalah 10 tempat wisata alam di Jawa Tengah yang bisa dijadikan destinasi wisata bagi kalian!
1. Wisata Alam Posong
Wisata alam Posong terletak di daerah Temanggung, di mana tempat ini menjadi salah satu destinasi favorit baik dari masyarakat Jawa Tengah ataupun luar Jawa Tengah. Apa yang membuat tempat ini jadi destinasi favorit? Karena kalian bisa menyaksikan Golden Sunrise dengan latar belakang puncak gunung sekaligus!
Kalian bisa memasuki tempat wisata ini setiap hari, mulai dari pukul 03.30-16.00 WIB. Untuk tiket masuknya juga sangat murah, kalian hanya perlu merogoh kocek sebesar 10 ribu rupiah saja. Ada tempat camping atau glamour camping yang tersedia sehingga jangan takut jika kalian ingin menginap di sana!