Ritual Selamatan Air, Ribuan Warga Berebut Ancak Berkah

Ribuan warga berebut ancak makan dalam ruwatan air
Sumber :
  • Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi

Pasuruan, VIVA Banyuwangi –Sebagai negara dengan jutaan adat tradisi, kehidupan ritual tradisional acap kali dilakukan masyarakat terutama yang masih memegang teguh warisan nenek moyang. Mereka meyakini, melaksanakan ritual tersebut akan membuat mereka terhindar dari segara marabahaya.

Ancak makanan dan hasil bumi diarak keliling kampung

Photo :
  • Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi

Seperti yang dilakukan masyarakat Desa Wonosunyo, Kecamatan Gempol, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur. Minggu, 23 Juni 2024.

Ribuan masyarakat berebut ancak (tempat makanan dan hasil bumi) yang diyakini mengandung keberkahan dalam kehidupan mereka mendatang.

Kesenian ludruk dan tayub untuk menghibur warga

Photo :
  • Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi

Aksi saling tarik dan saling dorong terjadi antar warga dalam prosesi ruwatan air yang digelar di lereng pegunungan penanggungan.

Tokoh agama, Romo Putu Sutama

Photo :
  • Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi