Anak Susah Makan Sayur? Ini Tips dan Trik Agar Anak Mau Makan Sayur

Tips dan trik agar anak mau makan sayur
Sumber :
  • Pinterest @straitstime.com

Gaya Hidup, VIVA Banyuwangi –Mengonsumsi sayuran memiliki banyak manfaat serta khasiat yang baik bagi tubuh. Namun tak jarang orang tua yang bingung kalau anaknya tak suka makan sayur.

Bahkan banyak anak-anak yang langsung memisahkan sayuran dalam piring makannya. Jika dipaksakan, anak justru bisa menangis dan marah hingga tak mau makan.

Nah, buat bunda yang masih bingung bagaimana sih cara agar anak mau makan sayuran, ini tips dan triknya!

Tips dan Trik Agar Anak Mau Makan Sayur

1. Biasakan anak makan sayur sejak dini

Mengenalkan anak untuk makan sayur sebaiknya dilakukan sedini mungkin. Melansir dari laman hallosehat.com, pengenalan makan sayur bahkan bisa dilakukan sejak dalam kandungan.

Hal ini karena cairan ketuban yang menyelimuti jabang bayi akan berubah rasa sesuai apa yang dikonsumsi ibu. Dengan demikian, anak akan terbiasa dengan rasa sayuran.