Pernah nggak, kamu mencoba mendekati anak perempuan yang pendiam, tapi dia malah menjauh atau sekadar mengangguk tanpa b

Ilustrasi ibu yang ngomong dengan anak perempuan introvert
Sumber :
  • Foto oleh Ketut Subiyanto: https://www.pexels.com/id-id/foto/wanita-perempuan-kaum-wanita-gadis-4473774/

Coba dengan cara ajak dia melakukan sesuatu yang dia suka, misalnya menggambar, menulis, atau membaca di tempat yang tenang. Bermain game atau olahraga ringan yang nggak terlalu kompetitif. Menawarkan diri untuk membantu tugas atau proyek yang sedang dia kerjakan. Dengan cara ini, dia bisa merasa nyaman tanpa merasa "terpaksa" untuk berbicara.

5. Jangan Takut Diam

Banyak orang merasa canggung kalau suasana tiba-tiba sunyi dalam percakapan. Tapi buat anak introvert, diam bukan berarti canggung atau nggak nyaman. Justru, mereka menikmati momen diam untuk berpikir dan merasa aman.

Tipsnya adalah kalau tiba-tiba ada jeda dalam obrolan, jangan buru-buru mengisinya dengan bicara terus-menerus. Terkadang, diam adalah bagian dari proses membangun hubungan.

6. Pahami Bahasa Tubuhnya

Anak introvert seringkali lebih banyak berbicara lewat bahasa tubuh daripada kata-kata. Kalau kamu ingin benar-benar dekat dengannya, kamu harus lebih peka terhadap tanda-tanda kecil yang dia berikan.

Perhatikan ini: Jika dia sering tersenyum atau tertawa kecil saat bersamamu, itu tanda dia mulai nyaman. Kalau dia menghindari kontak mata atau sering melihat ke arah lain, mungkin dia masih merasa canggung. Jika dia mulai lebih banyak berbicara atau bertanya balik, itu artinya dia mulai membuka diri!