Potensi Desa Jamur di Banyuwangi yang Produksinya Menembus Luar Pulau
Sabtu, 2 Maret 2024 - 09:44 WIB
Sumber :
- Istimewa / VIVA Banyuwangi
“Kini sudah ada ratusan warga yang terlibat dalam budidaya jamu ini. Pelan tapi pasti, peminatnya terus bertambah,” ujar Sugianto, Ketua Kelompok Tani (Poktan) Jamur Mekarjaya.
Pada awalnya, warga membudidayakan jamur masih sendiri-sendiri dan belum mendapatkan pelatihan khusus terkait budidaya serta pemasaran.
“Waktu masih sendiri-sendiri, banyak yang mengalami kesulitan. Mulai cara budidaya hingga pemasaran,” tutur Sugianto pada Jurnalis.
Setelah dibentuk pada Tahun 2006, warga yang melakukan budidaya jamur mulai mendapatkan hasil dari jerih payahnya.