Di Bondowoso, Warga: Polisi Tidak Tangkap Pelaku Rudapaksa, Kami Keroyok!
- Zainul Muhaimin/ VIVA Banyuwangi
Bondowoso, VIVA Banyuwangi –Lambannya penanganan pihak kepolisian atas kasus pemerkosaan yang dilakukan 3 pria berusia setengah abad terhadap wanita abnorma berinisial (L) hingga hamil di Bondowoso, Jawa Timur (Jatim) membuat warga sekitar geram. Hingga membuat ancaman akan melakukan tindak pengeroyokan terhadap ketiga pelaku.
Hal itu disampaikan oleh salah satu tokoh masyarakat Desa Karang Melok, Kecamatan Tamanan, Kabupaten Bondowoso, Subali.
"Sudah 4 hari kemarin (Sabtu, 27 April 2024) warga terutama pemuda geram sekali sehingga mau melakukan tindak pengeroyokan atau main hakim sendiri," ucap Subali pada media, Selasa, 30 April 2024.
Warga Desa Karang Melok menilai, tindakan tersebut merupakan kejadian yang sangat biadab.
"Karena salah satu pelaku dapat dikatakan merupakan seorang tokoh masyarakat, wong orang tuanya seorang Kepala Desa (Kades). Dan ini sangat menyakitkan bagi kita semua," ujar Subali.
Purnawirawan TNI-AD yang pernah bertugas di kodim 0822/Bondowoso menambahkan, selama ini pihaknya berupaya untuk mengamankan juga dan memberikan masukan pada warga agar jangan sampai melakukan hal-hal anarkis.
"Tapi kemampuan saya kan terbatas, saya bukan aparat secara langsung yang pro aktif dalam masalah ini, jadi saya hanya sebatas mengamankan sementara," imbuh Subali.