Pasuruan Dilanda Krisis Air, Warga Berjuang Demi Setetes Kehidupan

Dilanda Krisis Air, Warga Berjuang Demi Setetes Kehidupan
Sumber :
  • Reconstantine Jeneva Carravello/ VIVA Banyuwangi

Tantangan geografis dan jarak yang jauh menjadi kendala utama. Sebagian besar warga berharap agar pemerintah daerah setempat segera memberikan bantuan droping air bersih.

“Kami sangat berharap ada bantuan dari pemerintah. Air adalah sumber kehidupan,” tambah M. Tosim dengan penuh harapan.

Kebutuhan Mendesak Bantuan Pemerintah

Krisis air bersih yang melanda Pasuruan ini bukanlah masalah baru. Setiap tahun, saat musim kemarau panjang tiba, wilayah ini kerap dilanda kekeringan.

Namun, tahun ini dampaknya terasa lebih berat. Warga tidak hanya harus bersusah payah mencari air, tetapi juga harus mengeluarkan biaya ekstra untuk mengangkut air ke rumah mereka.

Harga BBM yang terus naik menjadi beban tambahan bagi mereka yang sehari-harinya sudah berjuang untuk memenuhi kebutuhan hidup.

“Kami berharap pemerintah segera turun tangan. Bantuan air bersih sangat diperlukan saat ini,” kata Jono.