5 Film Musikal dengan Soundtrack Paling Ikonik yang Wajib Masuk Watchlist!

Potret Ariana Grande dan Cynthia Erivo dalam film Wicked
Sumber :
  • https://www.universalstudioshollywood.com/web/en/us/things-to-do/events-and-seasonal-activities/wicked

3. A Star Is Born (2018)

A Star Is Born adalah kisah cinta penuh emosi antara Jackson Maine (Bradley Cooper), musisi rock yang mulai meredup, dan Ally (Lady Gaga), penyanyi berbakat yang belum menemukan panggungnya. Saat Jack membantu Ally meraih ketenaran, hubungan mereka diuji oleh ketenaran, kecanduan, dan ambisi. Dibungkus dengan soundtrack ikonik seperti Shallow, Always Remember Us This Way, dan I'll Never Love Again, film ini menyajikan chemistry luar biasa antara Cooper dan Gaga, serta perjalanan emosional yang bikin baper!

4. The Greatest Showman (2017)

The Greatest Showman adalah film musikal spektakuler yang terinspirasi dari kisah nyata P.T. Barnum (diperankan oleh Hugh Jackman), seorang visioner yang membangun sirkus modern pertama di dunia. Dengan tekad dan kreativitasnya, ia mengumpulkan para talenta unik dan "outsider" untuk menciptakan pertunjukan luar biasa yang mengubah dunia hiburan. Film ini juga dibintangi Zac Efron, Zendaya, Michelle Williams, dan Rebecca Ferguson, serta dipenuhi lagu-lagu ikonik seperti Rewrite the Stars, This Is Me,  The Greatest Show, dan Never Enough.

5. La La Land (2016)

Film ini mengisahkan Mia (Emma Stone), calon aktris penuh mimpi, dan Sebastian (Ryan Gosling), pianis jazz yang ingin menghidupkan kembali musik klasik. Keduanya bertemu, jatuh cinta, dan saling mendukung untuk meraih impian mereka di kota penuh gemerlap, Hollywood. Namun, ketika karier mulai menanjak, cinta mereka diuji oleh kenyataan hidup. Dengan visual magis dan soundtrack ikonik seperti City of Stars, Another Day of Sun, dan Audition (The Fools Who Dream), film ini adalah perpaduan sempurna antara romansa dan impian yang bikin baper!

Nah, itu dia 5 film musikal yang wajib banget masuk watchlist kamu. Jadi, siap-siap nyanyi, terhanyut dalam ceritanya, dan rasakan setiap emosi yang tertuang dalam melodi. Jangan sampai kelewatan, karena pengalaman nonton musikal ini bakal terus terngiang di kepala dan hati kamu!