Bakal Jadi Dokter di Resident Playbook, Ini Drakor Go Youn Jung yang Wajib Ditonton

Go Youn Jung di Drakor Resident Playbook
Sumber :
  • X: @CJnDrama

Drakor, VIVA Banyuwangi –Go Youn Jung akan segera comeback akting melalui drakor Resident Playbook. Drama ini merupakan spin-off dari drakor medis populer, Hospital Playlist. Setelah mengalami pemunduran jadwal tayang sejak tahun lalu, Resident Playbook akhirnya akan resmi tayang mulai 12 April mendatang.

Ssst! Ini 9 Drama Korea Romantis Tersembunyi dengan Kisah Memikat, Dijamin Bikin Baper!

Di drama ini, Go Youn Jung akan memerankan Oh Yi Young, seorang dokter residen tahun pertama spesialis obsterti dan ginekologi (obgyn). Bersama ketiga teman seperjuangannya, Oh Yi Young akan mengajak penonton melihat keseharian tenaga medis di rumah sakit Yulje.

Para penggemar Go Youn Jung pasti sudah tidak sabar menunggu drama ini tayang. Sambil menunggu Resident Playbook tayang secara resmi, coba tonton drama-drama Go Youn Jung lainnya yang tak kalah seru!

1.       Moving

10 Drama Korea Paling Mind-Blowing dengan Plot Twist Mengejutkan

Menjadi drakor dengan rating tertinggi di aplikasi streaming Disney+, Moving meceritakan kisah tak biasa tentang manusia-manusia dengan kekuatan super. Tak hanya itu, kekuatan ini juga bisa diturunkan ke anak mereka.

Go Youn Jung memerankan Jang Hui Soo, seorang murid perempuan yang atletis dan memiliki kemampuan mengobati dirinya sendiri. Setelah pindah sekolah ia bertemu dengan Kim Bong Seok yang bisa terbang dan Lee Kang Hoon yang memiliki kekuatan luar biasa.

10 Drama Korea Action Terbaik yang Wajib Ditonton, Penuh Aksi dan Plot Menegangkan!

Tak hanya menceritakan kisah anak-anaknya, Moving juga menyoroti hubungan orang tua mereka yang ternyata saling mengenal di masa lalu dan memiliki kekuatan yang sama dan diwariskan ke anak-anak mereka.

2.       Alchemy of Souls

Go Youn Jung menjadi pemeran utama drama ini mulai dari season kedua sebagai Jin Bu Yeon. Meskipun begitu, Go Youn Jung juga berpartisipasi di season pertama sebagai Naksu dan menjadi kunci penting bagi alur cerita.

Alchemy of Souls season pertama menceritakan tentang Jang Uk yang ingin mempelajari sihir meskipun memiliki kutukan dalam dirinya. Ia kemudian berguru kepada Mudeok, seorang budak yang jiwanya telah bertukar dengan jiwa Naksu.

Sedangkan pada season kedua, Jang Uk bangkit dari kematian dan menjadi pemburu mereka yang bertukar jiwa. Ia lalu bertemu dengan Jin Bu Yeon yang mendambakan kebebasan.

3.       Law School

Law School menceritakan tentang seorang jaksa terkemuka yang harus mengajar murid-murid di sekolah hukum. Selain mempelajari hukum, murid-murid ini juga mencoba menyelesaikan kasus yang terlibat dengan mereka.

Go Youn Jung berperan menjadi Jeon Ye Seul, seorang mahasiswa perempuan yang sekelas dengan para pemeran utama. Meskipun perannya hanya sebagai pemeran pendukung, karakter Jeon Ye Seul terlibat dalam kasus yang membahayakan hidupnya.

4.       Sweet Home

Peran Go Youn Jung sebagai dokter di Resident Playbook bukan peran medis pertamanya. Sebelumnya, di drama sweet home, Go Youn Jung berperan sebagai seorang perawat pribadi.

Sweet Home menceritakan para penduduk apartemen yang bertahan hidup di tengah wabah manusia yang menjadi monster. Peran Go Youn Jung sebagai perawat membantu para warga apartemen yang terluka.