Insecure Terus? 6 Buku Ini Dijamin Nambah Self-Esteem Kamu!

Rekomendasi buku untuk meningkatkan kepercayaan diri
Sumber :
  • Pixabay (Creator: Ahmad Ardity)

Dalam buku ini, jurnalis penyiaran Katty Kay dan Claire Shipman membagikan nasihat praktis berdasarkan pengalaman hidup mereka sendiri, serta pengalaman wanita terkemuka lainnya di bidang media, bisnis, dan politik. Mereka menggabungkan ide-ide ini dengan penelitian dalam genetika, perilaku, kognisi, dan gender untuk memberikan saran tentang kepercayaan diri bagi wanita dari segala usia.

Temukan Hakikat Diri Lewat 9 Rekomendasi Buku dari Franz Kafka hingga Haruki Murakami: Takdir yang Diukir!

Para penulis memaparka penelitian terbaru  bahwa kita secara harfiah dapat mengubah otak kita dengan cara yang memengaruhi pikiran dan perilaku kita pada usia berapa pun. Sebuah bagian penting dari kode kepercayaan diri adalah pilihan kita.

Dengan upaya yang tekun, kita semua dapat memilih untuk memperluas kepercayaan diri kita. Tetapi kita hanya akan sampai ke sana jika kita berhenti berusaha untuk menjadi sempurna dan mulai bersiap untuk gagal.

5.    Unfu*k Yourself - Gary John Bishop (2016)

Kamu Didatengin Polisi? Wajib Tau, Ini Hak-Hak Ketika Kamu Jadi Tersangka

Kalau kamu lagi merasa minder dan terjebak dalam pikiran negatif, buku karya Gary John Bishop ini bisa jadi jawabannya. Bishop dengan tegas mengingatkan kita bahwa kita adalah individu yang luar biasa.

Dia juga menghancurkan mitos bahwa orang lain atau keadaan selalu mengendalikan hidup kita. Ternyata, seringkali kita sendiri yang menghambat diri kita sendiri dengan pikiran-pikiran negatif.

Menguak Drama Panas dr. Richard vs Doktif, ini dia Masalahnya !!!

Bishop juga memberikan tips-tips untuk meningkatkan kepercayaan diri, termasuk  afirmasi yang harus kita ulangi terus-menerus sampai kita benar-benar mempercayainya. Salah satu contohnya adalah, 'Saya bukan pikiran saya; saya adalah tindakan saya.' 

Halaman Selanjutnya
img_title