Siap-Siap Begadang! Drakor-Drakor Ini Bikin Penasaran dan Susah Berhenti Nonton!
- IMDb
Park Jung Woo, seorang jaksa yang tiba-tiba terbangun di penjara dan didakwa atas pembunuhan keluarganya sendiri, harus berjuang keras mengembalikan ingatannya yang hilang. Drakor ini dipenuhi dengan misteri, membuat penonton ikut menebak-nebak apa yang sebenarnya terjadi kepada Jaksa Park.
8. Taxi Driver (2021-2023): Aksi Balas Dendam yang Memuaskan Dahaga Keadilan
Kim Do Gi, seorang mantan anggota pasukan khusus, bergabung dengan Rainbow Taxi, sebuah perusahaan taksi misterius yang menawarkan jasa balas dendam kepada klien yang menjadi korban ketidakadilan. Drakor ini tidak hanya seru untuk ditonton, tapi juga memberikan kepuasan tersendiri saat melihat para korban mendapatkan keadilan yang mereka cari.
9. The Glory (2022-2023): Rencana Balas Dendam yang Disusun dengan Matang Selama Belasan Tahun
Moon Dong Eun mendedikasikan hidupnya untuk balas dendam kepada orang-orang yang merundungnya di masa sekolah. Drakor ini viral karena alur cerita yang menegangkan dan akting para pemainnya, terutama Song Hye Kyo, yang sangat berbeda dari peran-peran sebelumnya.
10. Big Mouth (2022): Pengacara yang Berubah Menjadi Penipu Ulung
Park Chang Ho, seorang pengacara dengan tingkat kemenangan yang rendah, tiba-tiba dijebak dan dituduh sebagai "Big Mouse", penipu terkenal yang menjadi buronan polisi. Drakor ini seru karena penonton akan dibuat penasaran, apakah Park Chang Ho adalah "Big Mouse" yang asli, atau ia hanya korban yang dijebak.