Waktu Terbaik Untuk Lari, Benarkah Harus Di Pagi Hari?

Waktu Terbaik Untuk Lari, Benarkah Harus Di Pagi Hari?
Sumber :
  • http://www.pexels.com/@pexels

Gaya Hidup, VIVA BanyuwangiLari termasuk jenis olahraga yang dapat dilakukan setiap saat. Olahraga lari sangat baik untuk kesehatan terutama jantung. Bahkan menjadi salah satu olahraga efektif untuk menurunkan berat badan. Sehingga membuat banyak orang yang tertarik mencoba untuk memulai olahraga lari.
Namun, waktu yang terbaik untuk melakukan kegiatan lari masih menjadi perdebatan. Yang sebenarnya olahraga ini dapat dilakukan kapan saja. Misalnya pada pagi hari pukul 05.30 hingga 07.00. Selain meningkatkan aktivitas fisik di pagi juga bermanfaat membakar kalori sepanjang hari. Dan lari di pagi hari dapat membantu menjaga motivasi berolahraga, yang memberikan efek lebih konsisten untuk melakukan olahraga lari. Karena menyisihkan waktu saat pagi hari untuk olahraga lebih mudah daripada saat sore hari di jam sibuk dengan aktivitas lain.

Rahasia Pagi Orang Sukses, 5 Rutinitas yang Bikin Produktif Seharian

Dikutip dari hellosehat.com, waktu terbaik untuk olahraga lari adalah sore hari atau menjelang malam. Karena beberapa orang memiliki suhu inti atau jam biologis (ritme sirkadian) yang terjadi dalam rentang waktu pukul 4 sampai 5 sore hari, sehingga hasil olahraga lebih maksimal. Pada sore hari, paru-paru bekerja lebih baik dalam penyerapan oksigen, sehingga dapat membantu Anda dalam berlari cepat.

Jadi, lari yang dilakukan waktu sore atau menjelang malam mampu merangsang produksi hormon melatonin atau hormon pemicu tidur lebih cepat. Dan mendorong tubuh untuk melepas hormon endorfin, yang membantu memperbaiki suasana hati. Sehingga tubuh Anda akan merasakan lebih rileks.

7 Kebiasaan Kecil Yang Bisa Bikin Hidupmu Lebih Bahagia