Tanam Kedelai di Rumah? Ternyata Semudah Ini, Cocok Buat Pemula!
- www.istockphoto.com
Tips, VIVA Banyuwangi – Menanam kedelai sendiri di rumah bukan lagi hal yang mustahil. Selain bisa menghemat pengeluaran, kamu juga bisa memastikan kedelai yang kamu konsumsi bebas dari pestisida. Kedelai juga merupakan tanaman yang mudah dibudidayakan di lahan sempit, bahkan hanya dengan pot atau polybag. Dari berbagai sumber luar seperti Epic Gardening dan Gardener’s Path, berikut ini panduan lengkap yang bisa kamu ikuti.
Langkah-Langkah Menanam Kedelai di Rumah:
1. Pilih Benih Berkualitas Gunakan benih kedelai non-GMO yang bisa didapatkan dari toko pertanian atau online. Pastikan benih dalam kondisi kering dan belum retak.
2. Siapkan Media Tanam Gunakan campuran tanah taman, kompos, dan pasir dengan perbandingan 2:1:1 agar memiliki drainase yang baik. Tanam kedelai di pot besar atau polybag minimal 30 cm kedalamannya.
3. Perendaman Benih Rendam benih kedelai dalam air hangat selama 8–12 jam sebelum ditanam untuk mempercepat proses perkecambahan.
4. Penanaman Tanam benih sedalam 2–3 cm, dengan jarak antar benih sekitar 5–10 cm. Tempatkan pot di area yang mendapatkan sinar matahari penuh minimal 6 jam sehari.
5. Penyiraman dan Perawatan Siram tanaman secara teratur tapi jangan terlalu basah. Berikan pupuk organik setiap dua minggu sekali untuk menunjang pertumbuhan. Pangkas gulma yang tumbuh di sekitar media tanam.