Cari Talenta Lokal, Prama Gatra Jakarta-Rumah Semut Film Gandeng Tim Janakim Banyuwangi

Janakim Banyuwangi digandeng Prama Gatra Film Jakarta
Sumber :
  • Hafiluddin Ahmad/VIVA Banyuwangi

Banyuwangi, VIVA Banyuwangi Prama Gatra Film Jakarta dan Rumah Semut Film mengandeng Tim Janakim Film Banyuwangi untuk cari bibit baru dan talenta lokal dunia perfilman. Itu dengan menggelar casting film perdana yang berjudul “Lintrik” di Osing Deles, sejak Selasa (20/6/2023) kemarin.

Eksotisme Kuliner Tradisional Kepulauan Mentawai: Kekayaan Rasa yang Bertahan Hingga Kini

"Pelaksanaan casting ini bertujuan untuk menjaring talenta lokal Banyuwangi yang potensial menjadi pemeran dalam film tersebut," kata Leader Tim Janakim, Tsani Fanie kepada awak media ini, Kamis (22/6/2023). 

Tsani mengatakan, sengaja mengadakan casting film di Osing Deles Banyuwangi guna menjaring bibit-bibit lokal khususnya talenta-talenta muda Banyuwangi. Khusunya yang kental dengan dunia mistis.

Hari Kesehatan Nasional, Bupati Ipuk Kembali Ingatkan Masalah Kesehatan Lansia dan Balita Stunting

“Kebetulan kita dari Tim Janakim Banyuwangi dapat tugas untuk mengcasting talenta-talenta lokal,” ucapnya.

Sementara itu, Tsani sapaan akrabnya, untuk talenta nasional sudah mulai mengikuti shooting di Jakarta dan ditangani langsung di Ibukota sejak kemarin.

Sikerei Mentawai: Sang Penjaga Roh Leluhur yang Masih Hidup di Tengah Modernitas

“Banyuwangi, Jember, Situbondo dan sekitarnya kita yang casting untuk kedatangan tim Jakarta minggu depan (persiapan) kita ambil yang terbaik,” cetusnya.

Antusiasme pendaftar untuk mengikuti casting film ini, kata Tsani, berasal dari berbagai daerah sangat banyak. Terbukti, hingga hari ini ribuan pendaftar telah memasukkan berkas pendaftaran.

Halaman Selanjutnya
img_title