Mobil Dipanasi, Dibawa Kabur Maling
- viva.co.id
Medan, VIVA Banyuwangi - Memanaskan mesin mobil merupakan salah satu hal yang dilakukan oleh para pemilik, ketika pagi hari saat mereka akan memulai aktivitas.
Tujuannya adalah supaya suhu mesin mencapai titik optimal, di mana pelumas bersirkulasi dan sistem pembakaran berada di temperatur ideal sehingga bisa menghasilkan tenaga maksimal.
Tak jarang saat memanaskan mesin mobil di garasi, pemilik masuk ke dalam rumah untuk bersiap-siap atau menyantap sarapan.
Namun hal itu sebaiknya tidak dilakukan, karena bisa saja ada pelaku kejahatan yang lewat dan memanfaatkan situasi untuk membawa kabur kendaraan.
Seperti yang baru-baru ini viral di media sosial, dikutip VIVA Otomotif dari laman Instagram @tkpmedan tampak video yang memperlihatkan aksi pencurian mobil yang sedang dipanaskan mesinnya.
Dalam tayangan terlihat seseorang berjalan melewati kendaraan tersebut, dan kemudian masuk ke kabin lalu membawa kabur mobil Honda Brio Satya berkelir merah.
Tidak lama kemudian muncul warga di komplek perumahan itu, beberapa berusaha melakukan pengejaran. Sayangnya, pelaku tidak berhasil ditangkap.