Hujan Es Disertai Angin Kencang Sambar Puluhan Rumah dan Pohon di Jember
- Dovalent Vandeva Derico/ VIVA Banyuwangi
Jember, VIVA Banyuwangi – Jember, VIVA Banyuwangi - Cuaca ekstrim hujan es disertai angin kencang, menyambar puluhan rumah dan pohon di Kabupaten Jember, Jawa Timur
Dikutip dari akun instagram @bpbd_kab.jember, peristiwa yang terjadi Kamis, 25 Januari 2024 pukul 14.30 WIB tersebut, menimpa masyarakat di 3 kecamatan berbeda.
“Kecamatan Kaliwates, Patrang dan Sukorambi” dilansir @bpbd_kab.jember.
Akibatnya, puluhan rumah, pohon dan beberapa unit kendaraan, turut terdampak karena kejadian ekstrim tersebut.
“1 Barongan Bambu Roboh, 20 Pohon Tumbang dengan Keliling ±50-120CM, 1 Unit Roda 4 Rusak Ringan, 3 Tempat Usaha terdampak, 29 Rumah Rusak Ringan (RR) 1 Rumah Rusak Berat (RB)” dikutip Instagram @bpbd_kab.jember.
Beberapa pohon yang tumbang menimpa sejumlah rumah milik masyarakat.
"Kemudian ada empat pohon tumbang di Desa Dukuh Mencek, Kecanatan Sukorambi, dan menimpa satu rumah warga serta satu warung," paparnya.