TPST Akan Dibangun di Desa Sidodadi Tahun 2025?
Senin, 23 September 2024 - 22:46 WIB
Sumber :
- Anton Heri Laksana/ VIVA Banyuwangi
Banyuwangi, VIVA Banyuwangi –Proyek Nasional berskala besar akan dibangun di Desa Sidodadi tahun 2025 mendatang.
Proyek tersebut berupa pembangunan Tempat Pembuangan Sampah Terakhir (TPST) yang akan dikhususkan sebagai pusat pembuangan sampah pengganti TPST Bulusan di Kecamatan Kalipuro.
"Benar. Berdasarkan rencananya, proyek pembangunan TPST akan dimulai tahun 2025," ujar Kepala Desa Sidodadi, Sidiq Wibisono.
Sosialisasi Telah Dilakukan
Tahapan sosialisasi sudah dilakukan oleh pihak terkait sejak 7 tahun lalu mengenai proyek berskala nasional ini.
"Kalau tidak salah sosialisasinya pada tahun 2017 lalu," tutur Sidiq pada Banyuwangi.viva.co.id.
Proyek TPST di Desa Sidodadi, Kecamatan Wongsorejo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur akan dibangun di lahan seluas 10 hektar.
Halaman Selanjutnya
Lokasi di Lahan Milik Pemkab