Jolotundo Glamping Edupark : Wisata Alam Nganjuk yang Instagramable
Kamis, 6 Maret 2025 - 13:57 WIB
Sumber :
- Estri Guntur Prasetiyowati/ VIVA Banyuwangi
Bahkan di Jolotundo ini memiliki mini zoo yang dapat berinteraksi dengan pengunjung, mulai dari kelinci, rusa dan beberapa hewan lainnya. Sehingga bisa sambil belajar berbagai jenis satwa. Selain itu, Jolotundo juga menyuguhkan pesona hutan pinus di area sekitar camp. Udara yang sejuk dan ketenangan suasana alam dapat dinikmati wisatawan yang datang.
Cafe yang terdapat di Jolotundo memberikan aneka menu minuman, makanan dan camilan dengan harga yang masih terjangkau tetapi memberikan kualitas rasa yang enak dan lezat. Sehingga wisata Jolotundo ini menjadi daya tarik wisatawan dari dalam sampai luar kota.
Rasakan sensasi camping yang menarik di Jolotundo Glamping Edupark dengan menikmati suasana alam Jawa Timur bersama orang tercinta.