Resep Masakan Sayur dari Buah Pepaya untuk Menu Buka Puasa
- https://id.pinterest.com/pin/727190671075295252/
Kuliner, VIVA Banyuwangi –Pepaya merupakan salah satu buah yang mudah ditemukan di Indonesia dan harganya juga cukup terjangkau. Selain karena manfaatnya, buah pepaya juga memiliki rasa yang enak bahkan saat dijadikan olahan makanan.
Nah, kalau kamu punya buah pepaya kamu juga bisa mengolahnya menjadi menu makanan yang lezat selain dimakan secara langsung. Kira-kira bisa dijadikan apa saja ya? Yuk simak resep-resepnya dalam artikel ini!
1. Resep Tumis Pepaya Muda
Bahan:
· 300 gram pepaya muda
· 2 cm lengkuas, memarkan
· 2 lembar daun salam
· ½ sdt garam
· 1 sdt peyedap rasa
· 3 sdm minyak untuk menumis
· 100 ml air
Bumbu Halus:
· 4 siung bawang putih, iris tipis
· 5 butir bawang merah
· 2 cabai merah besar, potong serong atau sesuai selera
· 1 butir kemiri
Cara Membuat:
1. Kupas pepaya muda kemudian serut daging buahnya. Lumuri potongan pepaya dengan garam, aduk sambal diremas hingga layu. Diamkan selama 10 menit, bilas dengan air bersih dan tiriskan.
2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga mengeluarkan aroma harum. Beri lengkuas dan daun salam ke dalam tumisan, aduk merata.
3. Masukkan pepaya, aduk sampai setengah matang. Tambahkan air dan penyedap rasa. Masak hingga matang, koreksi rasa. Angkat dan sajikan.
Tumis pepaya muda siap dinikmati sebagai menu buka puasa yang nikmat bersama dengan nasi putih.
2. Resep Sayur Lodeh Pepaya
Bahan:
· 500 gram pepaya muda yang sudah di kupas (potong korek api atau serut)
· 200 gram tempe, potong kotak atau sesuai selera
· 100 gram krecek kulit sapi, rebus dan potong menjadi 2 bagian
· 10 cabai rawit utuh
· 1 liter santan
Bumbu Utuh:
· 2 ruas lengkuas, memarkan
· 1 batang serai, memarkan
· 2 lembar daun salam
· Gula dan garam secukupnya
Bumbu Halus:
· 6 siung bawang merah
· 3 siung bawang putih
· 5 cabai merah besar, buang bijinya
· 3 butir kemiri
Cara Membuat:
1. Goreng tempe sebentar, angkat dan tiriskan.
2. Tumis seluruh bumbu halus sampai harum, kemudian masukkan bumbu utuh. Masak bumbu hingga matang dan tidak langu.
3. Masukkan pepaya muda dan cabai rawit. Masak hingga agak layu, kemudian masukan tempe dan krecek kulit sapi sebentar, hingga mengeluarkan aroma sedap.
4. Beri santan, aduk merata. Masukan tempe yang sudah digoreng, masak hingga sayur mendidih. Koreksi rasa. Jika sudah matang, angkat dan sajikan.
Sayur lodeh pepaya muda siap dinikmati sebagai menu buka puasa bersama keluarga!
Itu tadi resep masakan dari buah pepaya agar kamu tidak bosan dengan hanya menyantapnya langsung. Selamat memasak!